KLIK SUARA.COM
Jumat, 21 November 2025, November 21, 2025 WIB
Last Updated 2025-11-23T03:44:44Z
Polda Kepri

Kinerja Satgas Meningkat Situasi Kamtibcarlantas Tetap Kondusif

.




Batam-Kliksuara.com // Direktorat Lalu Lintas Polda Kepulauan Riau melaksanakan kegiatan Analisa dan Evaluasi (Anev) Laporan Harian Operasi Zebra Seligi 2025 hari keempat, bertempat di RTMC Polda Kepri, Jumat (21/11/2025). 


Kegiatan dipimpin secara daring dan luring oleh Wadirlantas Polda Kepri AKBP Gathut Bowo Supriyono, S.H., S.I.K., M.H., dan diikuti oleh para Kasatgas tingkat Polda serta jajaran Polres/Ta, Ka Anev Opsda, Kaposko Opsda, para Kasubsatgas, Kasatgas Opsres, Kaposko Opsres, serta para operator jajaran. 


Pelaksanaan Operasi Zebra Seligi 2025 hingga hari keempat menunjukkan peningkatan kinerja satgas, terutama pada kegiatan preemtif, preventif, dan patroli di jajaran Polres/Ta. Tingkat pelaporan melalui aplikasi EWS juga lebih baik dibanding hari sebelumnya, sementara gangguan nyata pada target operasi tidak ditemukan, menandakan operasi berjalan efektif dan kondusif.


Dalam evaluasi, disampaikan bahwa pelaksanaan Operasi Zebra Seligi 2025 hingga hari keempat berjalan baik, dengan tidak adanya gangguan nyata pada target operasi di seluruh jajaran. Polres diminta dapat melakukan razia dengan melibatkan instansi terkait, serta meningkatkan kegiatan preemtif kepada komunitas ojek online, sekolah, kampus, dan melalui media sosial.


Kegiatan preventif seperti patroli dan public address juga diminta diperkuat untuk menegaskan kehadiran Polri di tengah masyarakat. Setiap Satgas diimbau bekerja secara terpadu dan tidak berjalan sendiri-sendiri di lapangan. Seluruh satuan juga diwajibkan menginput laporan kegiatan ke aplikasi EWS.


Adapun komposisi kegiatan pada Minggu Pertama meliputi 40% preemtif, 40% preventif, dan 20% gakkum. Sementara pada Minggu Kedua ditetapkan 25% preemtif, 25% preventif, dan 50% gakkum.


Kegiatan berjalan lancar dan ditutup dengan penyampaian arahan Kaopsda untuk meningkatkan kinerja dan sinergitas seluruh satgas dalam mendukung keberhasilan Operasi Zebra Seligi 2025.